VISI DAN MISI

VISI dan MISI

VISI

Mencetak Sarjana Unggul dan Berakhlakul Karimah

MISI

1. Menciptakan Pendidikan dan Pengajaran
yang mengutamakan pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, Seni Budaya, Berfikir dan Berdzikir agar menjadi manusia cerdas, terampil, berdaya guna dan berhasil guna.

2. Menjadikan kampus yang mampu melayani kebutuhan umat dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan menjadikan kampus sebagai pusat Dakwah Islamiyah.


SEKOLAH TINGI AGAMA ISLAM BAKTI NEGARA

STAIBN SLAWI

Sekolah Tinggi Agama Islam Bakti Negara (STAIBN) Tegal merupakan satu-satunya Perguruan Tinggi Agama Islam di wilayah Tegal yang semula bernama Institut Bakti Negara (IBN) didirikan pada tanggal 16 September 1987. Eksistensi Sekolah Tinggi Agama Islam Bakti Negara (STAIBN) Tegal berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Kelembagaan Agama Islam Departemen Agama Republik Indonesia Nomor : Dj.II/234/2005 Tanggal 11 Juli 2005. Berdirinya STAIBN merupakan realisasi kerjasama antara Ulama dan Umaro Kab.Tegal yang bertujuan mendidik putra-putri bangsa menjadi warga negara yang potensial sekaligus warta negara yang berintelektual dan berwawasan luas yang dilandasi oleh al-akhlak al-karimah.

Dalam perjalanan dari tahun ke tahun STAIBN mengalami perkembangan yang cukup signigikan dan untuk jurusan Syariah sudah cukup banyak alumni yang menduduki jabatan strategis seperti Pengadilan Agama, Kantor Urusan Agama (KUA), Lembaga Bantuan Hukum Islam, Penyuluh Agama yang merupakan kebutuhan masyarakat dibidang keagamaan. Pengelola Baitul Maal wa Tamwil (BMT), Bank Syariah dan lain-lain. Dan pada program Pendidikan Agama Islam/PAI (Tarbiyah) sudah banyak yang menjadi tenaga pendidik di instansi pemerintah maupun swasta.

Saat ini eksistensi STAIBN Tegal masih diakui oleh Pemerintah, bahkan saat ini STAIBN Tegal telah menyandang nilai Akreditasi B untuk program Pendidikan Agama Islam/PAI (Tarbiyah) dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional dan Nilai C untuk Program al-akhwal al-asykhsiyah.